Povindonesia.com – Tim gabungan Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya mulai melakukan pemeriksaan saksi-saksi terkait kasus kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Mabes Polri, Brigjen. Pol. Ahmad Ramadhan menerangkan, penyidik juga masih mendalami bukti-bukti yang didapat dari olah tempat kejadian.

“Bahwa sampai saat ini Tim gabungan Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya masih bekerja dalam melakukan penyelidikan untuk mencari bukti-bukti dan petunjuk serta meminta keterangan saksi di lapangan,” ujarnya, Senin (06 Maret 2023).

Menurutnya, pemeriksaan dilakukan kepada 14 orang yang terdiri dari operator, security, supervisor, teknisi, dan masyarakat.

“Polri melakukan penyelidikan ini dengan scientific crime,” ujarnya.

Untuk diketahui, kebakaran hebat terjadi di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara pada Jumat, (3 Maret 2023) malam.***