POVINDONESIA.COM – Dalam menyemarakkan Peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang (Hantaru) 2024, Kementerian ATR/BPN RI menggelar berbagai event besar yang salah satunya berupa Hantaru Run 2024.

Dalam kesempatannya, Menteri ATR/BPN RI, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan, rasa bangga dan senang dirinya yang bisa ikut berlari bersama keluarga besar ATR BPN dalam Hari Agraria dan Tata Ruang sepanjang lima (5) kilometer.

“Run (Berlari, red) 5K yang penuh kebersamaan. Start bareng, finish bareng!,” ucap Menteri AHY dalam keterangan tertulisnya, pada Minggu (29/9/2024).

Ia menjelaskan, dari event yang diselenggarakan jajarannya itu ada lebih dari 1700 peserta ikut meramaikan acara tersebut, yang tujuannya menunjukkan semangat yang luar biasa bagi keluarga besar Kementerian ATR/BPN khususnya.

“Lebih dari 1.700 peserta ikut meramaikan acara ini, menunjukkan semangat kita yang luar biasa. Dapat run-nya, dapat fun-nya juga,” katanya.

Menurut ketum partai Demokrat ini, dengan leadership yang kuat, teamwork yang solid, dan esprit de corps yang kokoh, tentunya kedepan akan semakin siap untuk menghadapi tantangan di lapangan dengan lebih efektif.

“Berlari hingga 5000 meter itu tubuh tetap sehat, pikiran semakin jernih. Siap bekerja lebih baik lagi dan terus bersemangat. Seru banget bisa lari 5K bareng keluarga besar ATR BPN di Hantaru Run! Dapat run-nya, dapat fun-nya. Dan Selamat untuk para juara dan pemenang doorprize, makin semangat bekerja ya semuanya,” pesannya sembari mengakhiri.