Presiden Prabowo Kunjungi Malaysia dan Akan Bertemu PM Anwar Ibrahim

waktu baca 1 menit
Kamis, 9 Jan 2025 20:02 271 POV Indonesia

Foto: Presiden Prabowo Subianto saat tiba di Malaysia. (Dok: BPMI Setpres).

Terkini, POVIndonesia.com – Presiden Prabowo Subianto kunjungi Malaysia, Kamis (09 Januari 2025). Kedatangan Presiden Prabowo disambut oleh Menteri Luar Negeri Malaysia Mohamad Hasan, Duta Besar Indonesia untuk Malaysia Indera Hermono, dan Atase Pertahanan RI Brigadir Jenderal Winarno.

Dalam kunjungan tersebut, Presiden Prabowo diagendakan bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Malaysia Anwar Ibrahim di Kuala Lumpur.

Kedua pemimpin negara akan membahas sejumlah langkah strategis dalam penguatan hubungan bilateral kedua negara.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana menyebut, pertemuan Kedua Pemimpin negara akan membahas kondisi global maupun hubungan kedua Negara.

“Rencananya Bapak Presiden akan bertemu PM Malaysia. Nanti kedua pemimpin akan makan siang bersama, dan tentunya saling bertukar pikiran baik terkait kondisi global maupun hubungan kedua negara,” ungkap Yusuf Permana dalam keterangan tertulisnya.***

Sumber: (BPMI Setpres).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA