POVINDONESIA.COM – Mahasiswa kelas eksekutif angkatan 34, 35 dan 36 Sekolah Tinggi Ilmun Ekonomi (STIE) Dewantara Bogor, melaksanakan pengabdian masyarakat di Pondok Pesantren Salafiyah Al-Barqiyah, Desa Pabuaran, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor.
Kegiatan ini mengusung tema “Jaga Hati, Jaga Pikiran dan Jaga Kebersihan Lingkungan”.
Ketua Penyelenggara Pengabdian Masyarakat sekaligus Mahasiswa STIE Dewantara Cibinong, Budhi Permana Susanto mengatakan, kegiatan pengabdian ini juga, merupakan bagian dari komitmen STIE Dewantara dalam memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat, khususnya dalam bidang pendidikan dan kesehatan lingkungan.
“Dalam kesempatan ini, mahasiswa bekerja sama dengan para santri dan pengurus Pondok Pesantren untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan serta kesehatan mental dan sepiritual,” ujar Budhi kepada wartawan, Senin (24/6/2024).
Ia menerangkan, acara bakti sosial (Baksos) itu dimulai dengan laporan kegiatan dari ketua penyelenggara pengabdian masyarakat yakni dirinya sendiri, yang menekankan kolaborasi antara institusi pendidikan dan masyarakat dalam membangun lingkungan yang sehat dan harmonis.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap para santri untuk terus menjaga kebersihan lingkungan serta kesehatan hati dan pikiran,” kata Budhi.
Ia berharap, dengan adanya kegiatan pengabdian masyarakat kali ini dengan memberikan penyuluhan kesehatan lingkungan pesantren kepada para santri.
“Aksi bersih-bersih yang diikuti para santri dan mahasiswa peserta hingga donasi sarana kebersihan yang diberikan mahasiswa kepada pondok pesantren berupa peralatan alat kebersihan,” bebernya.
Sementara itu, dalam sambutannya Dosen yang hadir yakni Syaiful Anwar Dosen mengapresiasi kepada mahasiswa yang hadir dan terlibat dalam aksi baksos tersebut.
“Terimakasih kepada teman-teman mahasiswa yang telah meluangkan waktu, pikiran dan tenaga sehingga acara pengabdian masyarakat di Desa Pabuaran, Sukamakmur. Apapun yang telah diberikan sangat bermanfaat untuk para santri di pesantren ini,” ujar Syaiful Anwar.
Hal senada diungkapkan Ketua Program Study Manajemen, Zeze Zakaria Hamzah.
Menurutnya, kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah bagian dari Tri Darma Perguruan Tinggi.
“Kami dari manajemen STIE Dewantara sangat mendukung kegiatan yang melibatkan lebih dari 70 mahasiswa dihadiri 4 dosen. Dalam giat ini tentu kami dan para dosen mendapat pengalaman baru di luar kampus dalam menerapkan ilmunya,” papar Zeze.
Selain itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini disambut baik oleh pengurus dan pimpinan Pondok Pesantren Salafiyah Al
Barqiyah KH. Iim Ibrahim.
Pimpinan Pondok Pesantren mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh mahasiswa STIE Dewantara.
“Kami sangat berterima kasih atas kegiatan yang bermanfaat ini. Semoga apa yang telah disampaikan oleh mahasiswa dapat kami terapkan dalam kehidupan sehari-hari di pondok pesabtren,” ungkap KH. Lim.
Dengan semangatkebersamaan dan kepedulian, kegiatan pengabdian masyatakat ini dihatapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi Pondok Pesantren Salafiyah Al Barqiyah dan menjadi inspirasi bagi institusi pendidikan lainnya untuk turut serta dalam kegiatan serupa.
Tidak ada komentar