Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu saat memberikan sambutan di KORMI Fest 2024. (Foto: Aga)
Bogor, POVIndonesia.com – Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Asmawa Tosepu sampaikan apresiasinya kepada Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Bogor, pimpinan Rike Iskandar alias Akew yang telah sukses menggelar KORMI FEST 2024 yang berlangsung di Lapangan Panahan, Stadion Pakansari, Sabtu (03/02/24).
Dalam sambutannya, Asmawa Tosepu mengatakan, bahwa KORMI FEST 2024 yang diselenggarakan pada hari ini, punya nilai positif dalam menggairahkan olahraga masyarakat di Kabupaten Bogor.
Apalagi, kata Asmawa Tosepu, KORMI FEST 2024 juga menggali kembali olahraga yang masuk kearifan lokal Kabupaten Bogor atau Jawa Barat.
“Saya sangat bangga KORMI jadi bagian terdepan dalam melestarikan berbagai kegiatan olahraga masyarakat yang jadi kearifan lokal Jabar dan Kabupaten Bogor,” kata Asmawa Tosepu, dilokasi.
Asmawa juga mengaku, pihaknya sangat senang bila KORMI Kabupaten Bogor sudah melantik 486 pengurus dan anggota Kecamatan se-Kabupaten Bogor.
“Saya berharap KORMI Kabupaten Bogor dan KORMI Kecamatan se-Kabupaten Bogor benar-benar bisa menjadi ujung tombak dalam pelestarian olahraga tradisional serta jadi bagian penting dalam meningkatkan angka partisipasi olahraga masyarakat di Kabupaten Bogor,” jelasnya.
Dalam KORMI FEST 2024 ini, mantan Pj Wali kota Kendari ini tampak senang dan sumringah bisa ketemu dan bersilaturahmi dengan Rachmat Yasin selaku eks Bupati Bogor dua (2) periode sekaligus inisiator insentif RT, RW dan Guru Ngaji di Kabupaten Bogor
Sementara itu, Ketua Umum KORMI Kabupaten Bogor, Rike Iskandar sangat bangga atas support yang diberikan Pemkab Bogor dan DPRD kepada KORMI Kabupaten Bogor.
“Alhamdulilah KORMI FEST 2024 berjalan lancar dan ini akan menjadi motivasi bagi kami dalam menggelar event lainnya yang bertujuan untuk peningkatan angka partisipasi olahraga masyarakat di Kabupaten Bogor,” tegas pria yang kerap disapa kang Akew.
Selanjutnya, masih kata Akew, pihaknya merasa bangga dengan kehadiran Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Bogor, Sri Kuncoro, perwakilan Polres dan Dandim 0621 Kabupaten Bogor, para kepala SKPD atau yang mewakili, perwakilan Camat se-Kabupaten Bogor, Ketua KNPI, perwakilan KADIN dan elemen masyarakat Kabupaten Bogor lainnya.
“Terima kasih kepada Forkopimda Kabupaten Bogor yang sudah menyempatkan hadir di KORMI Fest 2024, terutama kepada mantan Bupati Bogor H. Rachmat Yasin, anggota Komisi V DPR-RI Hj. Elly Rachmat Yasin, dan Pj. Bupati Bogor Asmawa Tosepu, yang sudah menyempatkan hadir di acara KORMI pada hari ini,” tutupnya.
Tidak ada komentar