POVINDONESIA.COM – Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 202, pendekatan dan upaya penjajakan terus dilakukan oleh sejumlah Partai Politik.

Seperti halnya dilakukan jajaran DPRD Partai Golkar Kabupaten Bogor, dengan menyambangi Kantor DPC Gerindra untuk melakukan silaturahmi dan Komunikasi Politik, pada Jum’at (03/5/2024) petang.

Partai Golkar yang dipimpin oleh Ketua DPD nya Wawan Hikal Kurdi alias kang Wanhay datang bersama sejumlah pengurus partai dan diterima langsung oleh Ketua DPC Partai Gerindra Iwan Setiawan, yang didampingi Ketua Fraksi Gerindra Heri Aristandi beserta sejumlah pimpinan beserta anggota partai besutan Prabowo Subianto tersebut.

Ketua satu bidang Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan Partai Gerindra, Heri Aristandi mengatakan pertemuan antar dua partai besar tersebut merupakan bagian dari silaturahmi antar Partai, setelah Partai Gerindra dan Partai Golkar sejak beberapa bulan terakhir disibukan dengan kegiatan pemenangan Prabowo-Girbran dalam pelaksanaan Pemilihan Presiden (Pilpres) beberapa waktu lalu.

“Ini silaturahmi saja sekalian halal bihal, dan kita bersinergi terus karena Gerindra dan Golkar kan merupakan Partai Koalisi dalam Pilpres yang lalu,” kata Heri Jumat (03/05/2024).

Menurut Heri, partai Gerindra sangat terbuka dengan partai politik (Parpol) manapun dalam melakukan komunikasi dan silaturahmi Politik, terutama jelang Pemilihan Bupati (Pilbup) Kabupaten Bogor mendatang.

“Ya kita terbuka dengan partai manapun, kan silaturahmi dan komunikasi tidak ada salahnya. Semua bisa di komunikasi dalam silaturahmi tersebut, meskipun kita belum menentukan dengan siapa akan berkoalisi dalam Pilbup Bogor mendatang,” ungkap Heri.

Ia menambahkan, pertemuan partai Golkar dan partai Gerindra yang dilakukan di kantor DPC Partai Gerindra dijalan Tegar Beriman, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor tersebut tidak secara spesifik membahas agenda koalisi Pilkada nanti.

“Belum ya, belum ada ada agenda pembahasan koalisi dalam Pilkada mendatang meskipun kemungkinan itu nantinya bisa saja terjadi,” aku Heri.

Meskipun tidak menampik, lanjut Heri, akan terjadi koalisi antara partai Gerindra dengan partai Golkar dalam Pilkada mendatang.

Heri juga menegaskan, bila agenda silaturahmi yang dilakukan belum membahas pilkada atau koalisi.

“Tadi silaturahmi aja, dan belum ada pembicaraan ke arah Pilkada atau koalisi. Kita lihat kedepannya meskipun segala kemungkinan bisa terjadi,” tukasnya.