Iwan Setiawan Hadiri Rakornas Pengawasan Intern 2023: Kita Akan Mengikuti Arahan Presiden Jokowi

waktu baca 1 menit
Rabu, 14 Jun 2023 17:13 219 POV Indonesia

Cibinong, POVIndonesia.com – Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengawasan Intern tahun 2023 secara daring di Ruang Rapat I Sekretariat Daerah, Cibinong. Hadir mendampingi Plt. Bupati Bogor, Sekretaris Daerah (Sekda), Plt. Asisten Administrasi, jajaran kepala dinas dan direktur Perumda Kabupaten Bogor, Rabu (14 Juni 2023).

Rakornas yang mengusung tema “Kawal Produktivitas untuk Transformasi Ekonomi” dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).

Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi mengungkapkan, dirinya ikut melakukan pengawasan dengan turun ke bawah.

Ia juga cek ke lapangan, turun ke bawah, memastikan apa yang diprogramkan sampai ke masyarakat.

“Karena kita lemah di sisi itu, jika tidak diawasi, jika tidak dicek langsung, jika tidak dilihat, dipelototi satu-satu,” tegas Presiden Jokowi.

Menurut Jokowi, skema pengawasan perlu berorientasi terhadap hasil. Utamanya untuk optimalisasi penggunaan anggaran dan program pemerintah.

“Saya minta pengawasan itu orientasi bukan prosedurnya, orientasinya hasil itu apa. Banyak APBN-APBD kita yang berpotensi tidak optimal dan saya meminta aparat pemerintah mengoptimalkan penggunaan anggaran. Termasuk dalam pelaksanaan program-program pemerintah,” pungkasnya.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA