Bogor Kota, POVIndonesia.com – Galaxy Basketball Bogor (GSB) berhasil lolos ke final event Dedie Rachim Cup Seri pertama 2023.
Pada event seri pertama ini, GSB Kelompok Umur (KU) 15 putra dan KU 15 putri berhasil menduduki urutan kedua.
“Kami bersyukur atas apa yang sudah dicapai, sambil tetap berbenah dan evaluasi supaya ke depan lebih baik lagi,” ujar Ketua GSB, Rd Iman Firmansyah, Selasa (05 Juli 2023).
“Terima kasih kepada para pemain yang telah berjuang,” sambungnya.
Ia mengungkapkan, hasil ini tentunya menjadi pelecut semangat untuk skuadnya yang ke depan bakal mengikuti event-event resmi.
“Tentunya jam terbang mereka meningkat dan lawan dihadapi tentu saja levelnya lebih bagus. Pekan ini, ada perwakilan kami yang bakal tampil di event Nasional Yogyakarta,” ucapnya.
Ia berharap, para pemain bisa menampilkan permainan terbaiknya.
“GSB pada event nasional di Yogyakarta bakal diwakili KU 11 putra dan putri, dan KU 13 putri,” pungkasnya.
Tidak ada komentar