Foto: Bimtek Angkatan 1. (Dok: Istimewa).
Bogor, POVIndonesia.com – Setelah sukses menggelar Bimtek Pengembangan Olahraga Pondok Pesantren (Pontren) angkatan ke-1 belum lama ini, Dispora Kabupaten Bogor akan kembali menggelar event serupa atau angkatan ke-2 pada tanggal 7 sampai 10 November 2023.
Hal tersebut dikatakan Asep Taryat Taryana, selaku Plt Subkor Olahraga Pendidikan Dispora Kabupaten Bogor kepada awak media, Selasa (10 Oktober 2023).
Asep mengatakan, Bimtek pengembangan olahraga Pontren Angkatan ke-2 ini akan di ikuti sekitar 100 peserta perwakilan Pontren yang ada di Kabupaten Bogor.
“Para pemateri dalam Bimtek kali ini berasal dari Dispora Jabar, Kemenag Kabupaten Bogor, Pokja Ponpes Kab Bogor, Unsika dan Praktisi Ponpes,” ujar Asep Taryat Taryana.
Lebih lanjut, kata Asep, Bimtek angkatan kedua ini merupakan Bimtek lanjutan dari angkatan perpertama.
“Insya Allah pada Bimtek yang bertujuan menggali potensi olahraga dan meningkatkan atmoafir olahraga di lingkungan Pontren akan diikuti 100 peserta,” tegasnya.
Animo peserta, sambung Asep, sangat bagus dan mereka berharap Bimtek ini terus dilakukan secara berkelanjutan.
Sementara itu, Kadispora Kabupaten Bogor, Asnan AP menilai kegiatan ini sangat bagus karena bisa menggairahkan para santri dalam mengembangkan potensi olahraga yang dimilikinya.
“Saya sangat setuju kalau Bimtek ini kembali digelar secara berkelanjutan. Bahkan kami juga punya rencana memberikan alat alat olahraga ke Pontren yang ada di Kabupaten Bogor,” papar Asnan AP.
MMudah-mudaha, lanjut Asnan AP, kedepannya Dispora bisa menganggarkan pemberian alat-alat olahraga kepada Pontren yang sudah ikut Bimtek.
Penulis: Asep Syahmid.
Editor: Wy.
Tidak ada komentar